Tuesday, April 28, 2020

Opini : Instalasi filter air untuk kompresor

Assalamu'alaikum... Sobat jee, masih kuat puasanya..? Jangan ga puasa sob, lu tuh udah gede, udah bisa pipis sendiri, dosa kalo sampe ga puasa. Oke, kali ini ane hanya sedikit share tentang opini ane tentang instalasi filter air pada kompresor, let goo cekidots. 

Nah sobat jee, beberapa waktu lalu beredar salah satu postingan di grub FB yang ane ikutin tentang foto instalasi filter air untuk kompresor.  Tentu saja, fungsinya untuk meminimalisir air yang terjadi karena kondensasi dari kompresor itu sendiri, bukan hanya meminimalisir, jika memang mampu maka fungsi dari Instalasi ini adalah untuk menghilangkan efek air dari tangki kompresor.
 Ane yakin banyak sobat dirumah yang sudah pada tau atau mungkin juga sudah mengaplikasikan instalasi ini, karena secara sederhanya ane sendiri juga mengaplikasikan instalasi ini di workshop ane, ya meskipun secara simple karena kerjaan ane kebanyakan cuma media kecil sekelas helm dll. 
Berikut ini adalah penampakan instalasi : 


Nah sobat, pada foto diatas sudah ane tandain dengan bebberapa macam mark, ada lingkaran berwarna kuning (kran untuk pembuangan air yang jatuh saat proses) ada 4 kran. 
Panah merah (sirkulasi jalannya angin bertekanan mulai dari kompresor sampai ke kran output terakhir menuju spraygun).
Kotak berwarna cyan (untuk pipa sirkulasi angin bertekanan terakhir) untuk kemudian ada Panah berwarna cyan juga (sebagai akhir dr sirkulasi angin tersebut). 

Nah, beberapa point yang ingin ane sampaikan jika sobat jee sekalian ingin menerapkan instalasi filter air untuk kompresor sobat jee sekalian. 
Yang perlu diperhatikan : 1. Penempatan ruangan untuk Instalasi dan kompresornya, usahakan pada ruangan yang berbeda, jangan dalam satu ruangan termasuk workshop, karena ini akan sangat berbahaya, jika sewaktu ada angin dengan tekanan liar yang bisa saja meledakkan tangki kompresor atau instalasi dari pipa filter air tersebut. 
2. Usahakan menggunakan bahan yang lentur semacam slang pipa air yang berserabut, ini juga untuk meminimalisir pecahan bahan pipa karena tekanan liar atau tidak kuatnya material menahan angin bertekanan. Poin ke 2 ini karena beberapa unggahan dari teman-teman brusher yang menggunakan pipa pvc yang tentunya bukan peruntukan untuk instalasi angin bertekanan, diamping juga berbahaya jika terjadi ledakan material pvc yang mungkin pecahannya akan mengenai anggota tubuh kita. Jangan juga menggunakan pipa berbahan logam semacam pipa ledeng, karena ini juga lebih berbahaya dari pipa pvc yang ane jelasin diatas. 
Oke sob, sekian dan terima kasih sudah ikutan membaca opini ane ini. Selamat siang, semangat berkarya dan jaya selalu brusher Indonesia...  Semangat puasanya...! 

1 comment:

  1. Menjual berbagai macam jenis Chemical untuk cooling tower chiller Boiler evapko STP wwtp bakteri dan nutrisi untuk informasi lebih lanjut bisa menghubungi kami di email tommy.transcal@gmail.com terima kasih
    Hp 081310849918

    ReplyDelete

Jika menurut sobat artikel di blog ini bermanfaat, silahkan berkomentar untuk perbaikan blog kedepan, terima kasih sobat jee...